Pangsit Gulung Isi Ubi Kurma
Bahan-bahan yg di butuhkan untk membuat Pangsit Gulung Isi Ubi Kurma
- Kulit pangsit sebanyak 8 sampai 10 lembar
- Ubi jingga kukus sebanyak 175 gram
- Kurma, buang bijinya, cincang sebanyak 50 gram
- Margarin sebanyak 1 sendok makan
- Air di campur dgn sedikit tepung secukupnya untk merekatkan kulit pangsit ketika di gulungkan
- minyak goreng secukupnya untk menggoreng
- Masukkan 175 gram ubi yg sudah di kukus ke dlm wadah lalu haluskan hingga lembut, kemudian masukkan 1 sendok makan margarin, dan aduk sampai rata.
- Setelah itu masukkan 50 gram kurma yg sudah di cincang, dan aduk kembali hingga rata.
- Ambil 1 lembar kulit pangsit, lalu isi dgn 2 sendok makan adonan ubi kurma kemudian lipat dan gulung hingga padat, lakukan terus sampai semua adonan habis.
- Panaskan minyak goreng di atas wajan, kemudian goreng pangsit sampai matang dan warnanya berubah menjadi kecoklatan, kemudian angkat dan tiriskan minyak gorengnya dgn meletakan pangsit yg sudah matang di atas tisu dapur supaya cepat meresap minyaknya.
- Kini Pangsit Gulung Isi Ubi Kurma renyah dan enak siap untk di sajikan selagi masih hangat eumm yummy
other source : http://inirecipes.blogspot.com, http://news.detik.com, http://tempo.co
0 komentar:
Posting Komentar