Anda pasti sering melihat salah satu makanan yang bernama martabak. Makanan martabak ini banyak ditemui di Indonesia. Selain Indonesia, martabak juga terdapat di negara lain seperti Arab Saudi, Yaman, Malaysia, Singapura atau Brunei Darussalam. Tergantung lokasi, nama dan komposisi yang ada pada martabak itu jelas bervariasi.
Di Indonesia sendiri ada dua jenis martabak yang dikenal, yaitu martabak telur atau martabak asin, dan martabak manis yang terkadang disebut dengan terang bulan. Martabak telur terbuat dari campuran telur dan daging, sementara martabak manis terbuat dari adonan tepung terigu yang isinya bisa tergantung selera kita, seperti misalnya coklat, keju atau yang lainnya.
Selain kedua jenis di atas, ada satu lagi jenis martabak yang dijual di Indonesia yang memiliki bentuk cukup unik, yaitu martabak unyil. Sesuai namanya, martabak ini memiliki ukuran yang mini serta memiliki variasi rasa yang bermacam-macam di samping rasa yang sudah umum, seperti misalnya rasa blueberry, nanas, kismis, atau stroberi.
Karena usaha martabak unyil masih terbilang cukup jarang, Anda bisa memanfaatkan peluang ini untuk membuka usaha martabak unyil. Untuk modal awal Anda membutuhkan biaya sekitar Rp 5 juta untuk membeli gerobak, alat-alat masak dan lain-lain, dan omzet tiap bulan diperkirakan bisa mencapai Rp 10 juta.
Proses pembuatan martabak unyil bisa dibilang cukup mudah. Untuk membuat adonannya diperlukan tepung terigu, susu segar, gula pasir, telur, garam, ragi roti, baking powder dan mentega. Bahan-bahan tersebut dicampur dan dihaluskan, setelah itu tuangkan adonan ke dalam loyang atau cetakan panas, lalu panggang selama kurang lebih 5 menit. Selanjutnya angkat, beri mentega dan toping sesuai selera. Martabak unyil pun siap disajikan.
Untuk strategi pemasaran, Anda bisa menggunakan spanduk, menyebar brosur, pamflet atau poster, sehingga bisa menarik minat pembeli untuk datang ke martabak unyil dagangan Anda. Selanjutnya jika sudah memiliki cukup pelanggan, Anda bisa lakukan pemasaran dari mulut ke mulut melalui pelanggan Anda tersebut.
Sebagai info tambahan, penjualan martabak unyil ini bisa meningkat pada saat-saat tertentu, misalnya bulan Ramadan. Karena itu manfaatkanlah momen Ramadan tersebut.
0 komentar:
Posting Komentar