Cara Mengatur Strategi Menyerang di Game CoC/Clash Of Clans - Kesulitan mengatur serangan saat bermain game coc ?? dikesempatan ini saya akan membagikan trik-nya untuk anda. Trik ini juga sanagat berguna sebagai panduan untuk para pemula game clash of clans agar cepat naik level salah satunya memiliki kemampuan dalam segi penyerangan.
Apakah anda sering mengalami seperti pada saat anda kehabisan stock gold, elixir dan dark elixir dan sangat membutuhkan benda tersebut secepatnya, maka cara terbaik yang harus anda lakukan adalah dengan melakukan penyerangan ke musuh anda. Namun saat anda ingin menyerang, pasti akan terbesit pertanyaan cara atau strategi yang tepat untuk menyerang musuh anda dengan cepat dan sesuai dengan harapan ?
Maka dari itu, di artikel ini akan membahas mengenai Strategi Terbaik Menyerang di Clash of Clans. Tidak perlu berlama-lama lagi, dibawah ini adalah penjelasannya :
1. Strategi Menyerang Clash of Clans untuk Town Hall 3
Troops yang dibutuhkan : Giants ( 6 - 12 ) Wall Breakers ( 6 - 12 ) Archer ( Apabila masih ada space di army camp )
Trophy Level : -
Strategi Menyerang : Bagi 2-3 Tim Giants yang terdiri dari 2-3 Giants , Serang Base lawan secara Bersamaan namun berbeda Posisi ( contohnya Tim A Menyerang sebelah kanan , B sebelah kiri , C bagian atas ) lalu cover Giants dengan mengerahkan Archer dibelakang Giants dan Utamakan serang Alat-alat pertahanan terlebih dahulu ( Canon,Archer Tower ) , Apabiila dikelilingi tembok , hancurkan dengan Wall Breakers .
2. Strategi Menyerang Clash of Clans untuk Town Hall 5-7
Easy Destruction
Troops yang dibutuhkan : Wizards ( 3 ) Giants ( 8 ) Ballon ( 3 ) Wall Breakers ( 2 ) Archer ( 15 )
Trophy Level : 700-900
Strategi Menyerang : Gunakan Semua Ballon pada satu tempat ( apabila lawan tidak memiliki Wizard Tower ) apabila terdapat Wizard Tower, serang dengan cara menyebar, gunakan Giants dan Archer Untuk menghancurkan Air Defense dan Archer Tower .
Giant Rush
Troops yang dibutuhkan : Giants ( 20-28 ) Wall Breakers ( 2 ) + Healing Spells / Rage Spells
Trophy Level : 1100
Strategi Menyerang : Gunakan Wall breakers untuk menghancurkan tembok lawan dan kerahkan semua Giant secara bersamaan, dan lindungi Giant dengan Healing Spell atau Mempercepat gerak Giant dengan menggunakan Rage Spell
Barbarian Rush with Giants & Healer
Troops yang dibutuhkan : Healers ( 1 ) Wall Breakers ( 2 ) Giant ( 8 ) Barbarians ( 70+ )
Trophy Level : 80 - 1100
Strategi Menyerang : Hancurkan tembok penghalang lawan dengan Wall Breakers, pancing troops lawan keluar dari clan castle namun apabila kosong, turunkan segera Giant untuk menghancurkan Air Defense ( Pertama ), Mortar , dan Wizard Tower. Setelah ketiga senjata tersebut hancur, segera gunakan Barbarians.
3. Strategi Menyerang Clash of Clans untuk Town Hall 7
Dragon Rush
Troops Dibutuhkan : Giants ( 5 ) Dragon ( Sampai Habis )
Trophy Level : -
Strategi Menyerang : Gunakan Giants untuk memancing Base Defense ( jika bisa , hancurkan air defense ) , kemudian turunkan semua Dragon secara bersamaan .
Dragon / Archer Craze
Troops Dibutuhkan : Dragon ( 1 ) Giants ( 10 ) Wall Breakers ( 7 ) Archer ( 80 )
Trophy Level : 1000-1400
Strategi Menyerang : Hancurkan bangunan lawan yang berada diluar jangkauan pertahanan lawan dengan archer ( 5-10 ).Kemudian turunkan Wall breaker untuk menghancurkan tembok lawan dan segera turunkan Giant.Setelah sebgian pertahanan lawan hancur, turunkan Archer namun jangan pada posisi sama, agar tidak mudah dimusnahkan oleh mortar. Yang terakhir Dragon untuk menghancurkan semua yang ada dihadapannya.
Ransack and Rob
Troops Dibutuhkan : Healer ( 2 ) Wizard ( 5-10 ) Wall Breakers ( 5-10 ) Giants ( 12+ ) dan Lightning Spell , Healing Spell
Trophy Level :1000 - 1400
Strategi Menyerang : Turunkan 1-2 Giant untuk memancing tembakan mortar pertama, setelah tembakan mortar jatuh ketanah, segera kerahkan Wall Breaker untuk menghancurkan tembok lawan. Kerahkan semua kekuatan lain dengn urutan: Giants, Healers, lalu Wizards. Ketika serangan menuju Giant, turunkan Healing spell untuk menahan serangan lawan dan Lighting Spell untuk memudahkan Giant menghancurkan pertahanan lawan.
4. Strategi Menyerang Clash of Clans untuk Town Hall 8
Dragon
Troops Dibutuhkan : Pekka ( 1-4 ) Dragons ( 3-11 ) Healers ( 1-2 ) Archer & Barbarian ( Sisa Slot Troops )
Trophy Level :-
Strategi Menyerang : Kerahkan semua PEKKA kamu dan lepaskan sekitar 80% Archer kamu. Kemudian kerahkan semua Dragon secara menyebar dan juga turunkan Healer untuk membantu PEKKA. Archer dan Barbarian dapat digunakan untuk menghancurkan setiap Archer lawan yang tersisa dan juga bangunan lain
Archer Demolition
Troops Dibutuhkan : Dragons ( 2 ) Wall Breakers ( 2-10 ) Archer ( Sisa Slot Troops )
Trophy Level : 1300+
Strategi Menyerang : Kerahkan 30-50 Archer melingkari Desa yang kamu serang , bagikan Archer menjadi beberapa grup kecil untuk menyerang Air Defense ( Air Tower , Wizard Tower , Archer Tower ) lalu Kerahkan semua Dragon ,hancurkan tembok penghalang dengan Wall Breakers
Dragon & PEKKA Attacks
Troops Dibutuhkan : Dragons ( 50% ) PEKKA ( 50% )
Trophy Level : -
Strategi Menyerang : Kerahkan PEKKA di sekitar Air Defense ( Air Tower , Wizard Tower , Archer Tower ) Kemudian kerahkan Dragon.
Sekian artikel yang membahas tentang Cara Terbaik Saat Menyerang di Clash of Clans. Semoga dengan membaca artikel ini, anda akan lebih memaksimalkan pasukan CoC anda dalam menyerang. Jika ada kekurangan dalam penulisan strategi menyerang CoC mohon maaf. Akhir kata, semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Baca juga artikel terkait